Senin, 16 Maret 2009

Pendidikan Nasional Tidak Sekadar Cetak Pekerja

Rabu, 26 Maret 2008 | 14:18 WIB

JAKARTA, RABU- Pendidikan Indonesia tidak sekadar untuk mendidik pekerja di perusahaan asing atau karyawan yang taat melayani kepentingan modal. Pendidikan bertujuan untuk mencetak manusia Indonesia seutuhnya.

Hal ini disampaikan Mendiknas Bambang Sudibyo dalam silaturrahim dengan kalangan media massa di Jakarta, Rabu (26/3). "Pendidikan kita ingin juga mencetak akademisi, peneliti, profesional, pemilik modal, singkatnya manusia seutuhnya," ujarnya.

Dasar pembenahan pendidikan, menurut Bambang, dikerjakan dengan prinsip pendidikan untuk semua, dan pendidikan sepajang hayat. "Itu sebabnya, kita juga ingin mewujudkan sebuah learning society. Dengan dasar itulah, saya percaya kalau semua pendidikan itu tidak mungkin dilakukan Depdiknas dan Depag saja," ujarnya.

Untuk itulah, menurut Bambang, dibutuhkan peran media massa untuk mendukung learning society menuju masyarakat yang lebih kreatif. "Media banyak menyediakan bahan bacaan yang dibaca banyak orang dikala senggang, sambil menunggu bus, atau yang lainnya. Media menyediakan tayangan yang akan lebih baik jika dibuat dengan kesadaran pembelajaran," ujarnya. (MAM)

Imam Prihadiyoko

Tidak ada komentar:

Posting Komentar